Senin, 11 Maret 2013

GAMBAR PERMUKAAN BATU MARS SETELAH DIBOR CURIOSITY

GAMBAR PERMUKAAN BATU MARS SETELAH DIBOR CURIOSITY
sebelum dan sesudah operasi pengeboran
Ilmuwan di Jet Propulsion Laboratory NASA mendapatkan gambar terbaru yang menampilkan permukaan batu di Mars. Melalui bantuan kamera yang dimiliki robot NASA Curiosity, tertangkap gambar permukaan batu Mars setelah dilakukan pengeboran.

Dilansir BBC, Senin (4/2/2013), robot penjelajah ini menggunakan peralatan khusus untuk memukul permukaan batu Mars tanpa melakukan perputaran atau rotasi ke lempengan batu datar. Lokasi ini terletak di Gale Crater, di mana Curiosity menginjakkan rodanya pertama kali pada Agustus lalu.

Gambar yang diambil Curiosity ini merupakan gambar perbandingan, yakni tampilan sebelum dan sesudah operasi pengeboran tersebut. Robot dengan misi senilai USD2,6 miliar ini melakukan tahap demi tahap prosedur pengeboran, yang dikendalikan oleh insinyur NASA.

http://astronesia.blogspot.com/
Lengan robot berada dalam posisi diatas batu John Klein. bor terlihat menyentuhtanah

Sebelum melakukan aksi pengeboran, Curiosity memeriksa terlebih dahulu batu dan sistem bor. Jika lempengan target dianggap cocok, maka Curiosity bisa mengeksekusi titik pengujian melalui sistem bor tersebut.

"Pengeboran sangat baik sejauh ini dan kami membuat kemajuan besar dengan langkah-langkah awal," tutur John Grotzinger, Project Scientist Curiosity. 

http://astronesia.blogspot.com/
mosaik ini dirakit oleh Ken Kremer dan Marco Di Lorenzo memberikan kita konteks yang lebih luas tentang operasi pengeboran di teluk Yellowknife.Tampak dikejauhan Mount Sharp
 
Anda dapat melihat lebih banyak mozaik dari Curiosity di website Ken Kremer and Marco Di Lorenzo Disini

Sumber: Okezone.com

Unknown

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation.

0 komentar:

Posting Komentar

No sara :)

 

Copyright @ 2013 Rivaldy.H.